Otoritas kepurbakalaan Israel mengatakan penampungan itu bisa menyimpan 66 ribu galon atau 250 meter kubik air. Surat kabar The Daily Mail melaporkan, Selasa (11/9), kuil pertama tempat ditemukannya penampungan ini diperkirakan tiga ribu tahun.
Menurut kitab suci Yahudi, Taurat, kuil pertama dibangun oleh Raja Sulaiman pada tahun 10 sebelum Masehi dan dihancurkan empat abad kemudian. Tim purbakala Israel meyakini tempat penampungan air itu melayani kota kuno dan lokasinya cukup penting bagi kehidupan keagamaan di Yerusalem.
Kepala tim arkeologi dari Badan Lingkungan dan Pertamanan Israel Tvika Tsuk mengatakan tempat penampungan air yang lokasinya dekat Kuil Sulaiman ini dulunya digunakan untuk kegiatan warga sehari-hari. Peziarah juga memanfaatkan air penampungan buat minum dan mandi.
selengkapnya >>>