Ini Alasan Jokowi Mengurangi Subsidi BBM dan Menaikkan Harga BBM



Jokowi: Indonesia Terjebak Pemborosan Lewat Subsidi BBM
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam sambutannya pada acara Kompas 100 CEO Forum kembali membahas soal subsidi bahan bakar minyak (BBM).

Ia menuturkan, Indonesia dalam lima tahun terakhir terjebak dalam pemborosan lewat subsidi BBM.

"Gambaran lima tahun ke belakang, subsidi BBM kita Rp 714 triliun, kesehatan hanya Rp 220 triliun, untuk infrastruktur hanya Rp 574 triliun. Boros ya kita? Sangat boros," ujar Jokowi dalam acara Kompas 100 CEO Forum di Jakarta, Jumat (7/11).

Ia menilai, bangsa Indonesia tidak sadar bahwa sedang melakukan pemborosan. Padahal setiap hari bahan bakar yang digunakan menggunakan dana subsidi, yang sebetulnya bisa digunakan untuk pembangunan.

"Pemborosan ini harus dihentikan," tuturnya.

Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), menurut Jokowi, harus menuju kepada sasaran produktif dan bukan hal-hal yang konsumtif.

"Memang kita tahun masih ada defisit transaksi berjalan dan defisit neraca perdagangan. Tetapi saya yakin itu bisa diselesaikan kalau semua bergerak bersama-sama," kata Jokowi.

Daftar ke PayPal dan mulai terima pembayaran kartu kredit secara instan.
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by aditfaizah | Bloggerized by PELANGI-ku - Privacy Policy | Bisnis Online